Cara Membuat Tulisan Berkedip

Cara Membuat Tulisan Berkedip - Ada empat cara yang menyebabkan halaman Web menampilkan teks berkedip saat halaman ditampilkan dalam browser. Pertama, Anda dapat menggunakan tag HTML <blink>. Kedua, Anda dapat menambahkan deklarasi "text-decoration: blink" di file HTML halaman Web. Ketiga, Anda dapat menambahkan deklarasi "text-decoration: blink" di file Cascading Style Sheet (CSS) yang mengatur tampilan dari halaman web. Atau Anda dapat menambahkan kode JavaScript dalam file HTML halaman Web yang menyebabkan teks berkedip, yaitu, untuk muncul dan menghilang secara berulang-ulang.

Cara Membuat Tulisan Berkedip

Berikut cara-cara membuat tulisan berkedip.
1. Dengan menggunakan tag HTML
Caranya dengan menempatkan teks, judul, paragraf, table atau yang lainnya diantara <blink> dan </blink>. Contoh hasilnya seperti ini.
teks anda
Kode dari contoh diatas:
<blink>teks anda</blink>

2. Dengan menambahkan "text-decoration: blink" pada file HTML
Pertama, pastikan ada atau tidak ada kode seperti "<style type="text/css">" di file HTMLnya. Jika tidak ada, tambahkan kode seperti ini seteleh baris yang bertuliskan "<head>".
<style type="text/css">
</style>

Jika Anda ingin membuat tulisan berkedip pada suatu tulisan yang menggunakan tag <h1>, maka tambahkan kode seperti ini diantara <style type=&qout;text/css"> dan </style>.
h1 { text-decoration: blink; }

Jika Anda belum mengetahui tag-tag apa yang digunakan pada situs Anda, untuk mengetahuinya dapat dilakukan dengan cara View Page Source.
3. Dengan menambahkan deklarasi "text-decoration: blink" di file Cascading Style Sheet (CSS)
Hampir sama dengan cara yang nomor dua. Bedanya cuman penempatan kodenya saja. Pada cara yang ketiga ini, kode yang seperti
h1 { text-decoration: blink; }
diletakkan di file CSS yang Anda gunakan untuk mengatur tampilan halaman Web Anda.
4. Dengan Menggunakan JavaScript
Contoh:
Kodenya:
<script>
var str = "Teks Anda";
document.write(str.blink());
</script>

Cara Membuat Tulisan Berkedip

Catatan: Jika Anda tidak dapat melihat tulisan atau teks berkedipnya, kemungkinan browser Anda tidak men-support pada hal tersebut seperti Internet Explorer, Chrome, dan Safari yang tidak men-support JavaScript blink().

0 Response to "Cara Membuat Tulisan Berkedip"

Posting Komentar